Kata-Kata Makian Dalam Bahasa Toraja ( Torajan Swear Words)

Pertama-tama, saya minta maaf atas postingan kali ini. Postingan ini sama sekali tidak berusaha untuk mendorong seseorang untuk mempelajari dan kemudian menggunakan kata-kata makian yang termuat di sini. Postingan ini hanya semata-mata ingin memberikan informasi kepada Anda semua)


   Swear words atau kata-kata makian merupakan ungkapan kekesalan, kemarahan, kebencian terhadap sesuatu atau seseorang. Walaupun swear words itu dianggap kasar, tidak sopan dan seharusnya dihindari, namun faktanya semua bahasa yang ada di dunia, mempunyainya dalam perbendaharaan kata, termasuk bahasa Toraja.
    
    Dalam bahasa Toraja, swear words atau makian mempunyai beberapa terjamahan, antara lain pa'kadoro-an dan pa'pasembang-an atau pa'gatai-an. Di mana pa'kadoro merupakan kata makian yang berhubungan dengan hal-hal yang berbau seks, misalnya alat kelamin, persetubuhan, dan lain-lain. Sedangkan Pa' pasembang atau pa'gataia-an bisa di terjamakan sebagai sumpah serapah dalam bahasa Indonesia, yang di ucapkan karena kemarahan yang meluap-luap terhadap seseorang. Kedua jenis makian itu, mempunyai level atau tingkatan masing-masing. Semakin tinggi tingkat kemarahan atau emosi seseorang, maka level makian yang ia ucapkan akan semakin tinggi pula, yang artinya makiannya semakin keras, kasar, dan sangat tidak sopan. Berikut adalah beberapa makian yang sering di gunakan oleh orang Toraja

Tai Laso

    Selain di Toraja, kata makian ini juga di gunakan di daerah- daerah lain di Sulawesi Selatan, termasuk Makassar. Kata ini termasuk dalam kategori pa'kadoroan yang di gunakan kepada laki-laki. Tai laso sendiri, secara harafia dalam bahasa Indonesia artinya kotoran penis (alat kelamin laki-laki).

Telek Tau

      Telek dalam bahasa Indonesia artinya Vagina (alat kelamin wanita) dan tau artinya orang. Telek tau di terjamah kan "orang yang hina" atau " orang yang kurang ajar" dalam bahasa Indonesia. Walaupun telek artinya vagina(alat kelamin wanita), namun telek tau bukan hanya di tujuhkan untuk memaki wanita saja, tetapi juga kepada pria. "Telek tau" masuk dalam level umpatan yang tinggi.

Tatta' Tau

    Mirip dengan Telek Tau, Tatta' tau juga bisa di terjamahkan "orang yang hina" atau " orang yang kurang ajar". Tatta' dalam bahasa Toraja sebenarnya tidak punya kata yang sepadan dalam bahasa Indonesia. Tatta' tau di gunaka untuk memaki pria maupun wanita. Kadang, kata tatta' juga bisa di kombinasikan dengan kata lain untuk membentuk kata makian baru, misalnya "Tatta' asu" ( anjing kurang ajar), "tatta' tobaga" ( orang bodoh kurang ajar), tatta' tobebe" ( orang gila kurang ajar ), dan lain-lain.

Tannia Tau

     Tannia Tau jika di terjamahkan ke dalam bahasa Indonesia, maka artinya " bukan manusia". Makian ini masuk dalam kategori makian level rendah,  artinya makian ini tidak terlalu kasar, walaupun tetap tidak sopan. Makian ini, di tujuhkan baik kepada wanita, maupun pria.

Kendu Injo'na/Indo'na
   
     Makian yang satu ini, mirip dengan swear words "motherfucker" dalam bahasa Inggris. Karena kata makian ini sangat keras, maka kadang agar sedikit halus, di ganti menjadi "keju donat". Kendu indo'na, masuk dalam level makian yang sangat tinggi. Jadi jangan menyebut kata ini dengan sembarang.

Kenna Sembang ko kila'
   
      Ini masuk dalam kategori " ma' pasembang" atau "ma'gatai" yang dalam bahasa Indonesia artinya "semoga kau tersambar petir". Biasanya di ucapkan untuk memaki seseorang yang telah menipu kita. Kenna sembang ko kila', masuk dalam kategori umpatan level tinggi.

Kenna Pula' ko Bo'bo'

      Kata umpatan ini, juga masuk dalam kategori ma' pasembang atau ma' gatai. Dalam bahasa Indonesia Kenna pula' ko Bo'bo artinya semoga kau tersedak nasi'.  Sama dengan umpatan kenna sembang ko kila', umpatan ini masuk dalam kategori umpatan level tinggi dan di gunakan saat emosi yang sangat meluap-luap di luar batas.


     Demikian beberapa kata-kata makian yang ada dalam bahasa Toraja. Kata makian merupakan kata yang kasar dan tidak sopan, oleh karena itu kata-kata tersebut sebisa mungkin untuk di hindari. Terutama untuk anak kecil, kata-kata makian sebaiknya tidak di gunakan sama sekali. Terima kasih.

Cek Artikel Yang Lain :

Artis Indonesia Berdarah Toraja

Mitos Toraja Tentang Hujan dan Penjelasannya Secara Ilmiah

26 comments:

  1. HAHAHA, KENNA TEBA' KO ROPU

    ReplyDelete
  2. Infonya sangat bagus, terima kasih.

    ReplyDelete
  3. Kenna lese oroko tedong hahaha

    ReplyDelete
  4. Pantas, pas ada grup chat kelas, ada tmn (anak banyuwangi) ngomong telek, tmn yg asalnya dr toraja kaget, negur kok ngumpat kasar bgt menurut dia (telek dalam arti bahasa toraja) baru dijelasin kalo telek di bahasa jawa artinya tahi dia baru paham.

    ReplyDelete
  5. Artikel yang Menarik Gan
    Mohon Izin Comment ya ^^

    Klik LIGA BINTANG

    Join Liga Bintang ! klik link di bawah ini
    BONUS DEPOSIT HARIAN 10% + CASHBACK SPORT S/D 15% + REFFERAL SPORT 2.5% dan Promo harian menarik lainnya ya^^

    DEPOSIT VIA PULSA
    - TELKOMSEL : 0,85% atau 15%
    - Xl a

    COSTUMER SERVICE :
    - LIVE CHAT 24 JAM ONLINE
    - WA : +62 812 8805 4524

    Klik Prediksi Bola

    Klik Situs Resmi Bolajalan

    Klik Tempat Daftar

    Ayo bosku segera daftarkan diri anda dan raih hoki bersama kami ya^^
    kami tunggu kehadirannya hanya di situs resmi Betting online hanya di Liga bintang^^

    ReplyDelete
  6. Klo artinya parameshu itu apa ya?

    ReplyDelete
  7. Niceeeee akhir nya aku tau arti tobango itu, selama ini dia memaki aku ternyata😆

    ReplyDelete
  8. Perambian bollo, pula' serre'.

    ReplyDelete
  9. Apa artinya kalau balangenge..?

    ReplyDelete
  10. Kalau mulallik artinya apa?

    ReplyDelete
  11. Apa artinya sibobo

    ReplyDelete

Komentar yang mengandung pornografi,kekerasan, SARA,kurang beretika akan di hapus
PERMISI