Tempat-Tempat Paling Menarik Untuk Di Kunjungi Di Toraja





      Toraja, terkenal sebagai daerah tujuan wisata yang berada di Provinsi Sulawesi Selatan. Saat ini, Toraja di bagi menjadi dua kabupaten, yaitu kabupaten Toraja Utara, dan kabupaten Tana Toraja. Selain terkenal di kalangan wisatawan dalam negeri, wisata Toraja juga sudah terkenal di mata wisatawan mancanegara. Selain karena alam pegunungannya yang sejuk dan masih hijau, Toraja juga di kenal karena budaya leluhur yang masih di anut sampai sekarang. Berikut ini, merupakan tempat-tempat di Toraja yang harus kalian kunjungi :

1. Rantepo

     Rantepao merupakan ibukota kabupaten Toraja Utara. Di Rantepao, Anda bisa mengunjungi Pasar Bolu, yang merupakan pasar kerbau terbesar di dunia. Selain menjual kerbau, di pasar bolu juga di jual babi untuk kebutuhan upacara-upacara adat yang ada di Toraja, misalnya upacara kematian rambu solo'. Pasar Bolu biasanya di adakan enam hari sekali. Di pasar Bolu juga Anda bisa membeli kalung manik-manik antik khas Toraja dan berbagai jenis suvenir lainnya.

2. Desa Ke'te Kesu

        Desa Ke'te Kesu adalah desa wisata yang masuk dalam kawasan cagar budaya. Di sini, Anda
bisa melihat barisan rumah adat suku Toraja, yaitu Tongkonan dan juga lumbung padi atau alang yang sudah berumur ratusan tahun. Selain itu, Anda juga bisa melihat kuburan batu yang berumur 500 tahun yang di sebut Erong. Di dalam kuburan tersebut tersimpan tulang belulang manusia dari berbagai generasi.


3. Lemo

         Di Lemo, Anda akan melihat "kuburan gantung" untuk kaum bangsawan, di mana peti mati yang diukir berada di atas ketinggian tebing batu terjal. Menemani peti mati, terlihat patung-patung kayu dari orang yang sudah meninggal (biasa disebut tau-tau). Patung itu berdiri di dalam sebuah balkon yang menghadap ke arah ladang sawah hijau yang ada di bawahnya.

4. Suaya

        Suaya merupakan makam keluarga raja, sedangkan di dekat Sangala merupakan kuburan pohon bayi. Kepercayaan Toraja kuno meyakini bahwa bayi dan anak-anak yang mati harus dikubur dalam sebuah pohon, di mana pohon akan tumbuh di sekitar mayat.

5. Palawa

       Palawa' merupakan sebuah daerah yang ada di sebelah utara Kota Rantepao. Di Palawa', Anda bisa menjumpai rumah adat Toraja yang tersusun dengan rapi dan jumlahnya lebih banyak daripada yang ada di Ke'te Kesu.

6. Lereng Gunung Sesean

       Lokasi menarik lainnya ialah Batu Tumonga (batu yang menghadap langit) di lereng gunung Sesean, sekitar 25 kilometer dari Rantepao. Di sana Anda akan menemukan panorama sawah bertingkat yang tersebar dengan batu-batu megalitik besar. Beberapa batu-batu itu telah berubah menjadi kuburan gua. Anda juga bisa mengunjungi kebun kopi dan berjalan melewati desa-desa.

7. Sa'dan sampai ke Barana

         Sa'dan merupakan daerah pusat kerajinan tangan khas Toraja, yaitu Tenun Toraja. Tenun yang terdiri dari berbagai jenis motif bisa Anda beli di sini. Selain sebagai pusat kerajinan tenun Toraja, Sa'dan juga merupakan hulu sungai Sa'dan yang merupakan sungai terpanjang di Provinsi Sulawesi Selatan.

8. Londa

         Londa terletak di bagian selatan kota Rantepao. Di sini kita bisa melihat sebuah gua yang berumur ratusan tahun. Seperti goa-goa lain di Toraja yang di jadikan sebagi tempat penguburan, Londa juga menjadi tempat kuburan bagi berbagai kalangan, mulai dari rakyat biasa, sampai kalangan masyarakat bangsawan. Londa terbuka sebagai tempat wisata untuk umum. Untuk masuk kedalam gua, kita hanya perlu menyewa lampu petromaks seharga Rp. 25.000. Di Londa kita juga bisa melihat tau-tau, yaitu patung khas Toraja yang khusus di buat untuk orang yang sudah meninggal.

9. Patung Tuhan Yesus di Burake

Patung Tuhan Yesus, Burake


         Patung Tuhan Yesus di Buntu Burake saat ini, menjadi ikon kota Makale. Patung tersebut mirip dengan patung Tuhan Yesus yang ada di Brasil. Patung tersebut terletak di Buntu Burake, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja. Mempunyai tinggi 40 meter, patung Burake menjadi salah satu patung Tuhan Yesus tertinggi di dunia.


 10. Patung Salib Raksasa di Singki Kota Rantepao
Salib Raksasa di Singki, Rantepao

          Berbeda dengan patung Tuhan Yesus di Burake, patung salib raksasa di Singki berada di kabupaten Toraja Utara, tepatnya di Kota Rantepao. Salib raksasa tersebut sekaligus menjadi ikon kebanggaan masyarakat Kota Rantepao. Patung salib raksasa Singki, mempunyai tinggi 30 Meter dan lebar 12 meter.

 Itulah sepuluh tempat wisata, yang harus kalian kunjungi ketika berkunjung ke Toraja. Sebenarnya masih ada banyak lagi tempat yang belum saya tulis dalam daftar tersebut di atas. Intinya semua tempat wisata di Toraja menawarkan sesuatu yang layak untuk di nikmati. Terima kasih sudah membaca.

Cek Artikel Saya Yang Lain

Baca Ini, Insya Allah Kalian Akan Berhenti Makan Pa'tong (daging anjing)

Mitos-Mitos Toraja Tentang Hujan Dan Penjelasannya Secara Ilmiah

Tokoh Tokoh Terkenal Indonesia Berdarah Toraja


Pembunuhan-pembunuhan sadis yang pernah terjadi di Toraja

Perbedaan adu Kerbau Toraja dan Vietnam

Kata-kata Bahasa Toraja Yang Tidak Bisa di Bahasa Indonesiakan



3 comments:

Komentar yang mengandung pornografi,kekerasan, SARA,kurang beretika akan di hapus
PERMISI